• "Aku Ada Untuk Mengabadikanmu, Bersamamu Kulihat Dunia Nyata"

    Pelaksanaan Diklat Indoor XXV UKM Jhepret Club Fotografi


     

    Gambar 1. Dokumentasi Diklat Indoor XXV UKM Jhepret Club Fotografi

    JhepretNews – Pelaksanaan Diklat Indoor XXV Unit Kegiatan Mahasiswa Jhepret Club Fotografi dilaksanakan di ruang sidang Sport Center UIN Maulana Malik Ibrahim Malang selama dua hari (30-31/3). Acara ini diikuti oleh 101 peserta yang hadir, didukung oleh panitia yang berjumlah 40 orang, serta dibimbing oleh delapan pemateri. Kegiatan ini sangat spesial karena dilaksanakan di tengah-tengah bulan puasa.

    Tujuan dari pelaksanaan diklat ini adalah untuk memberikan pengetahuan dasar dalam bidang fotografi dan videografi kepada para peserta. Dengan pemahaman yang diberikan, diharapkan peserta dapat mengaplikasikan teknik-teknik yang mereka pelajari dalam pekerjaan mereka masing-masing.

    Rangkaian acara Diklat XXV ini dimulai dengan sesi pembukaan yang dilakukan oleh ketua pelaksana Diklat XXV yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan oleh ketua umum, pelatih, dan pembina UKM Jhepret Club Fotografi. Pada hari pertama, ada tiga materi yang disampaikan. Materi pertama adalah mengenai “Sejarah Fotografi dan Keorganisasian” yang disampaikan oleh Ihsan Hanifa. Dalam sesinya, pemateri mengajak peserta untuk melihat sejarah fotografi hingga sejarah berdirinya Unit Kegiatan Mahasiswa Jhepret Club Fotografi. Kemudian materi kedua adalah “Peralatan Fotografi dan Videografi Serta Fitur Pokok Kamera” yang disampaikan oleh Iskandar Amrullah dan Arjuna Ramadhany Syarief. Mereka berdua membongkar alat dan fitur pokok kamera. Kemudian materi ketiga adalah “Peran Fotografi dalam Seni dan Tokoh-tokoh Fotografi” yang disampaikan oleh M. Luqman Hanif. Pemateri membahas peran fotografi dalam seni secara keseluruhan dan menampilkan berbagai tokoh inspiratif yang telah memberikan kontribusi besar untuk perkembangan seni fotografi.

    Pada hari kedua, ada dua materi yang disampaikan. Materi pertama adalah “Segitiga Exposure” yang disampaikan oleh Nouval Agum dan Muhammad Syahrul Ramadhan. Segitiga eksposure merupakan konsep penting dalam fotografi karena membantu fotografer memahami dan mengendalikan pencahayaan dalam foto mereka. Kemudian materi kedua adalah “Macam-macam Fotografi, Komposisi, dan Angle” yang disampaikan oleh Ahmad Dhika Sabilal Rosyad dan Moch Hilmy Fuad Nidhom. Materi ini penting disampaikan kepada para peserta karena dengan memahami berbagai jenis fotografi, komposisi, dan angle akan membantu fotografer menguasai keterampilan teknis yang diperlukan untuk pengambilan foto. Ini termasuk memahami pengaturan kamera, penggunaan lensa, pencahayaan, dan pengaturan lainnya yang mempengaruhi hasil akhir foto. Selanjutnya, para peserta akan terlibat dalam sesi praktik langsung untuk mengaplikasikan teori yang telah dipelajari. Acara ditutup dengan sesi foto bersama. Diharapkan materi-materi yang telah disampaikan, para peserta dapat mengaplikasikannya. (ARB)



    0 komentar:

    Post a Comment

     
    Mohon Selalu Kritik & Sarannya Untuk Perubahan Yang Lebih Baik